Resep Mie Lendir
Resep Mie Aceh Asli Enak Dan Lezat
Resep Membuat Mie Lendir Lezat Kuliner Asli Batam

Resep Membuat Mie Lendir Lezat Kuliner Asli Batam – Pernah berkunjung ke Batam? tahukah anda dengan makanan yang satu ini, selain rasanya yang lezat tampilan hidanganya pun sangat menarik sekali. Nah bila anda berkunjung ke salah satu warung makan di Batam, jangan lewatkan kuliner mie lendir yang sangat terkenal sekali kelezatannya, apalagi bila anda bermain di daerah pesisir Tanjung Pinang, pasti akan banyak sekali penyedia masakan mie lendir ini. Citarasa yang disuguhkan memang sangat unik dan bikin ketagihan, hal itu karena ada bahan-bahan yang tidak biasa. Apalagi bila anda merasakan sensasi kuah yang dipadukan dengan kacang tanah, yang merupakan bahan rahasia dari olahan ini. Sehingga akan membuat lidah anda merasakan kenikmatan makanan yang baru, seperti rasa pedas, sedikit manis dan pastinya gurih akan bercampur di ujung lidah anda.
Mie lendir khas Batam ini memang sudah menjadi icon kuliner di daerahnya, hal itu karena citarasa lezat yang tidak biasa. Untuk anda yang jauh dari batam tapi ingin mencoba makanan lezat ini, sebenarnya bisa saja. Anda hanya perlu menyiapkan bahan-bahan, lalu ikuti setiap langkah pembuatan yang akan kami berikan, cara membuatnya cukup mudah ko, sehingga andapun akan sangat mudah untuk mencobanya. Namun, untuk tampilan dan sensasi yang lebih lengkap, anda bisa menambahkan bahan pelengkap seperti yang akan kami berikan di bawah ini. Untuk lebih jelasnya mengenai cara pembuatannya silakan simak ulasan berikut ini. Resep Mie Lendir Khas Batam
Bahan membuat mie lendir
- 500 grm mie kuning basah, rebus kemudian tiriskan
- 500 grm ubi jalar, rebus dahulu hingga empuk, kemudian haluskan
- 100 grm kacang tanah, sangrai lalu ulek halus
- 3 sdm tepung maizena, larutkan dengan 1 sendok makan air
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai, geprek memarkan
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt penyedap rasa
- Garam halus secukupnya
- 1000 ml air putih biasa
Bumbu yang dihaluskan
- 12 buah cabe rawit, iris kecil
- 5 siung bawang putih
- 1 cm kencur (cikur)
Bahan Pelengkap mie lendir
- 1 kepal taoge, yang sudah direbus sebentar saja
- 2 batang daun bawang, iris tipis
- 2 buah telur rebus, atau secukupnya
- Daun seledri secukupnya, cincang tipis
Cara Membuat Mie Lendir Lezat Kuliner Asli Batam
- Silakan siapkan wajan untuk memanaskan minyak dahulu, kemudian masukan bumbu yang sudah dihaluskan, aduk perlahan dan biarkan harum
- Tambahkan ubi jalar yang tadi sudah anda haluskan, beserta daun salam, serai, dan kacang tanah yang sudah dihaluskan juga, aduk perlahan
- Tuangkan air 1000 ml, kemudian aduk sampai rata, dan biarkan mendidih
- Sekarang, masukan gula merah yang sudah disisir, penyedap rasa dan sedikit garam, aduk dan usahakan rasa pas dengan selera anda
- Bila sudah tercampur rata, tambahkan kembali air maizena, aduk lagi dan biarkan kuah sedikit mengental
- Masaklah bahan kuah sampai benar-benar matang, kemudian angkat
- Nah, sekarang anda siapkan piring saji yang sudah anda simpan mie kuning basah beserta bahan pelengkap lain di atasnya
- Siramkan kuah tadi yang sudah anda masak di atasnya, kemudian taburi dengan irisan bawang daun dan seledri
- Jangan lupa juga telur rebus, serta bawang goreng agar aroma semakin terasa
- Mie lendir khas batam siap anda nikmati.
Bagaimana, sangat mudah dan sederhana bukan olahan mie lendir Batam ini, anda bisa mencobanya dirumah untuk menciptakan kreasi mie yang baru. Agar anda tidak bosan dengan olahan mie yang biasa-biasa saja. Selamat mencoba dan semoga berhasil.
resep mie lendir,mie lendir,resep mie lendir batam,mie lendir batam,CARA MEMBUAT MIE LENDIR,resep mi lendir,cara buat mie lendirGallery Resep Mie Lendir
Resep Mie Lendir Khas Pekanbaru Lyn News
Zifairuz Ad Instagram Post Photo Mie Lendir Khas Kepulauan
Resep Membuat Mie Lendir Resep Masak Dan Kue
Hidangan Mie Khas Resep Nusantara Koran Jakarta
Resep Membuat Mie Lendir Lezat Kuliner Asli Batam Resep
Resep Mie Lendir Khas Kepri Kepulauan Riau Ala Asni Erfalizar
Menu Maksi Yummy Nya Mie Lendir Ungu Citizen6 Liputan6 Com
Resep Mie Lendir Khas Kepri Oleh Claudia Lazuardy Arnida
Mie Lendir Panganan Lezat Khas Kepri Yang Wajib Dicoba
Mangstab 10 Resep Asli Mie Khas Nusantara Yang Super
Cara Membuat Mie Celor 26 Ilir Palembang Resep Mie Terbaru
Mie Lendir Khas Kepualauan Riau Resep Masakan Indonesiaku
Kalau Di Yogyakarta Obama Kepincut Mi Lethek Di Riau Juga
File Resep Mie Lendir Kuliner Khas Batam Jpg Wikimedia Commons
Cara Membuat Mie Lendir Rebus Medaan
Resep Mie Rebus Kuah Kacang Mie Lendir Khas Kepri
Resep Membuat Mie Lendir Kuliner Khas Riau Yang Kaya Rasa
Lezatnya Mie Lendir Tanjung Pinang Begini Cara Membuatnya
Resep Praktis Mudah Mie Lendir Khas Batam Enak Lezat
Resep Mi Lendir Just Try Taste
Resep Cara Membuat Mie Lendir Khas Kepulauan Riau Yang
Mie Lendir Batam Resep Makanan Dan Minuman Resep Makanan
Resep Mie Lendir Melayu Oleh Win S Cookpad
Resep Mie Rebus Lendir Resep Kuliner Cookpad Indonesia
Resep Masakan Kepulauan Riau For Android Apk Download
Resep Mie Lendir Oleh Dezi Riana Cookpad
Cara Membuat Mie Lendir Resep Mie Terbaru