News Update
Loading...

Resep Nastar Renyah



Resep Kue Nastar Spesial Renyah Dan Lembut Mazmur

Cara Mudah Membuat Kue Nastar yang Renyah dan Empuk

admin | 08/12/2019 | Kue & Cakes |
Gambar Kue Nastar

ResepMedia.com – Salah satu sajian kue kering yang wajib ada saat hari raya Idul Fitri adalah kue nastar. Kue dengan bentuk dan isiannya yang khas ini memang hampir bisa ditemukan diatas meja di setiap hari Lebaran tiba. Namun, bukan berarti Anda tidak bisa menikmati kue ini di hari lainnya. Kue dengan rasa manis dan gurih ini juga cocok dijadikan cemilan pada pagi atau sore hari.

Bagi orang Sunda, kue nastar yang bulat dan diisi dengan selai nanas dan juga sering dihiasi dengan potongan keju atau kismis ataupun cengkeh diatasnyadikenal dengan nama Ganas Jeung Terigu atau nanas dan terigu. Sesuai dengan namanya, kue ini memang menggunakan terigu dan juga nanas sebagai isiannya. Ternyata, selain merupakan salah satu hidangan wajib saat Lebaran, kue yang satu ini juga banyak ditemukan pada hari perayaan Imlek. Bagi warga Tionghoa yang merayakan Imlek, kue nastar merupakan kue yang merupakan simbol dari kemakmuran. Oleh karena itu, kue ini juga wajib ada pada setiap hari raya Imlek, sebagai permohonan agar tahun baru yang akan datang membawa kemakmuran bagi semua orang. Nah, Anda tertarik ingin membuatnya? Simak saja resep kue nastar berikut ini:

Bahan pembuatan kue nastar

  • 250 gram tepung terigu
  • 200 gram margarine, cairkan kemudian sisihkan
  • 50 gram gula pasir halus
  • 50 gram keju, parut kemudian sisihkan
  • 3 butir kuning telur
  • 30 gram tepung maizena atau sekitar 1 sendok makan saja, campurkan dengan tepung terigu
  • 1 sendok makan susu bubuk
  • Keju parutan secukupnya, sebagai taburan diatas kue nastar
  • 1 butir kuning telur dikocok, sebagai olesan

Bahan pembuatan selai nanas

Anda bisa memilih untuk mempergunakan selai nanas siap pakai, namun untuk menjamin rasa, kesehatan dan kehigienisannya, Anda bisa membuat selai nanas Anda sendiri. Bahan-bahan yang Anda butuhkan adalah:

  • 1 buah nanas, kupas dan bersihkan kemudian diparut
  • Gula pasir sekitar 200 gram atau sesuai dengan selera
  • Vanili secukupnya
  • Kayu manis sekitar 3 cm atau bisa juga menggunakan kayu manis bubuk
  • Cengkih 5 butir

Penggunaan cengkih dan kayu manis akan memberikan aroma wangi rempah yang membuatnya jauh lebih sedap. Bila Anda tidak menyukainya, Anda boleh tidak menggunakan rempah-rempah tersebut.

Cara pembuatan kue nastar

  • Langkah pertama adalah menyiapkan selainya. Nanas dimasak diatas wajan bersama dengan gula pasir, vanili, kayu manis dan cengkih. Adonan nanas ini hendaknya dimasak dengan api kecil dan diaduk terus menerus hingga adonan mengering dan tidak lengket. Setelah selainya jadi, angkat dan sisihkan terlebih dahulu
  • Siapkan wadah, lalu masukkan telur, gula pasir dan margarin cair. Kocok ketiga bahan ini hingga rata dan mengembang
  • Masukkan keju parut, aduk hingga rata
  • Tambahkan campuran tepung terigu dan tepung maizena kedalam kocokan telur sedikit demi sedikit hingga tercampur rata semuanya dan tidak lengket lagi. Sebaiknya tidak mengaduk adonan terlalu lama, agar adonan tidak menjadi keras nantinya
  • Ambil sedikit adonan kemudian pipihkan dan isi dengan selai nanas. Setelah itu, bulatkan adonan ini hingga selai nanas berada didalamnya
  • Lakukan hal tersebut hingga adonan habis, kemudian aturlah bulatan adonan tadi diatas loyang panggangan yang sebelumnya telah diolesi margarine, agar tidak lengket
  • Jangan lupa untuk mengoles permukaan kue dengan kuning telur dan taburi dengan parutan keju
  • Masukkan loyang ke dalam oven dengan suhu 180 derajat celcius selama kurang lebih 15 menit atau hingga kue matang berwarna kuning kecoklatan
  • Setelah matang, angkat dan dinginkan terlebih dahulu sebelum dimasukkan kedalam toples

Resep kue nastar tadi cukup mudah dan cukup sederhana untuk dipraktekkan. Anda bisa menambahkan hiasan kismis atau potongan cengkeh diatasnya, sesuai dengan selera Anda. Sajian kue nastar yang renyah dan lembut ini pasti akan menjadi hidangan istimewa yang disukai oleh semua orang. Kembangkan terus kreasi Anda dan jangan lupa pula untuk mencoba berbagai resep kue dan makanan yang lain. Selamat mencoba!

Gallery Resep Nastar Renyah

Kue Kering Renyah 05 Snack Box

25 Resep Nastar Kekinian Istimewa Untuk Sajian Lebaran

Cake Galery Recipe Resep Kue Kering Nastar Nanas

Sontek 4 Resep Kue Kering Tanpa Telur Yang Renyah Menggoda

Resep Nastar Lembut Bahan Sederhana

Nastar Jumbo Renyah Bentuk Buah Yang Yummy

Resep Nastar Renyah Pulen Oleh Imelda Dapur Momji Cookpad

Resep Nastar Keju Nanas Kue Lebaran Enak Yang Wajib Dicoba

Resep Nastar Renyah Viki Cook

Apa Ada Tips Terbaik Untuk Membuat Kue Kering Dari Seorang

5 Resep Nastar Keju Nanas Yang Lembut Lumer Wangi Enak Sederhana

Nastar Cengkeh Klasik Renyah Ny Liem

Nastar Lembut Lumer Dimulut Just Try Taste

Resep Kue Kering Sus Kering Keju Renyah

Resep Nastar Renyah Diluar Lembut Didalam Oleh Ida Cookpad

32 Resep Kue Nastar Lembut Anti Gagal Dan Anti Pecah

Resep Nastar Keju Karamel Simple Tanpa Oven Lifestyle

Nastar Lembut Renyah Lumer Tips Biar Tdk Mudah Jamuran Cookies

7 Kesalahan Dalam Membuat Nastar Resepkoki

32 Resep Kue Nastar Lembut Anti Gagal Dan Anti Pecah

5 Resep Nastar Keju Nanas Yang Lembut Lumer Wangi Enak Sederhana

Nastar

Resep Nastar Lembut Terbaru For Android Apk Download

Cara Mudah Membuat Kue Nastar Yang Renyah Dan Empuk Resep


Komentar

Postingan Lebih Baru Postingan Lama