News Update
Loading...

Resep Kue Kering Goreng Lebaran



Nasi Goreng Kambing Berita Nasi Goreng Kambing

5 Resep Kue Kering Lebaran dan Gambarnya

Resepmakanan.id – Resep kue kering lebaran dan gambarnya, Kenalkah Anda dengan bermacam-macam kue lebaran? Idul Fitri biasanya disambut dengan berbagai macam cara, mulai dari menghias rumah, membeli baju baru, hingga membuat kue lebaran.

Kue lebaran yang identik dengan perayaan idul fitri bertujuan untuk hidangan dan camilan ringan bagi tamu-tamu yang berdatangan kerumah kita. Dapatkah Anda bayangkan bagaimana jika saat Idul Fitri tidak tersedia kue-kue khas lebaran di meja tamu Anda? Pasti terasa aneh, bukan.

Sebenarnya, hidangan yang rutin tersedia di atas meja tamu tidak hanya kue lebaran, aneka minuman ringan hingga makanan berat pun terkadang tersedia. Mulai dari rendang, ketupat, hingga opor ayam.

Berbicara tentang lebaran, di bagian awal telah dipaparkan segala hal yang biasanya menemani keluarga dalam perayaan Idul Fitri diantaranya yaitu kue lebaran. Berbagai jenis kue lebaran tersedia dari memiliki rasa manis, gurih, asin, bahkan pedas.

Mulai dari yang di oven ataupun di goreng. Termasuk yang familiar ditelinga kita tentu semisal nastar, kukis kacang, kukis almond, kacang telur, kacang bawang, kue lidah kucing.

Akan tetapi, karena tidak memiliki oven terkadang kita malas untuk membuat kue lebaran sendiri dan memilih untuk membeli yang sudah jadi. Artikel ini akan membantu Anda yang tidak memiliki oven tapi berkeinginan untuk mencari resep kue kering lebaran dan gambarnya tanpa oven kemudian dipraktekan dan dihidangkan di momen spesial.

Sekilas pengetahuan tentang kue kering, disebut kue kering karena memiliki tekstur renyah dengan kadar air yang sangat rendah atau bahkan nihil. Hilangnya kadar air dikarenakan proses pemasakan yang menggunakan oven dan ada beberapa jenis kue kering yang cukup dengan proses penggorengan.

Secara harfiah, kue kering bukan merupakan makanan utama, hanya merupakan makan ringan yang banyak dibuat untuk sekedar camilan menemani saat santai. Kue kering memiliki daya tahan yang cukup lama, tergantung dari jenis dan proses pemasakan.

Maka dari itu, Anda harus tahu resep kue kering lebaran dan gambarnya untuk membuat kue kering. Tepung terigu, tepung ketan, tepung beras dan tepung sagu banyak dipilih sebagai bahan utama pembuatan resep kue kering.

<

Resep Kue Lebaran Sederhana Enak dan Renyah:

Apakah Anda penasaran dengan bahan serta cara membuatnya? Berikut adalah resep kue yang berbahan dasar tepung terigu maupun tepung beras, tanpa menggunakan oven:

<

Resep Kue Lebaran Onde-onde Ketawa Mini

Onde-onde ketawa adalah jenis makanan tradisional yang kini mulai jarang ditemui saat lebaran. Kue kering berbalut wijen ini memiliki rasa manis campur gurih. Karena jarang ditemui, tentunya sajian ini menjadi istimewa dan banyak dicari oleh tamu saat lebaran atau bahkan banyak yang kemudian menanyakan onde-onde ketawa pada Anda. Bahan yang dibutuhkan serta cara membuatnya sebagai berikut.

Bahan-bahan yang diperlukan: – Air 100 ml – Gula pasir 175 g – Telur sebanyak 1 butir – Minyak goreng 2 sendok makan – Baking powder setengah sendok teh – Tepung terigu 300g – Soda kue seperempat sendok teh – Wijen 100g

– Serta minyak goreng

Cara membuat resep kue lebaran onde-onde ketawa mini: – Pertama, didihkan air dan gula sampai gula terlarut menjadi sirup, dan dinginkan. – Kedua, kocok telur dan minyak sampai rata, masukkan sirup gula yang telah didinginkan sedikit demi sedikit sambil dikocok merata lalu tambahkan tepung terigu, baking powder, dan soda kue. Jangan lupa sambil ayak tepung dan kemudian aduk hingga rata – Ketiga, timbang adonan masing-masing seberat 5 g, bentuk bulat kecil kecil (seukuran kelereng). Celupkan kedalam air, gulingkan ke wijen sambil agak ditekan agar wijen merekat sempurna. Untuk hasil yang lebih “merekah” anda bisa menggunting ujung bulatan hingga membentuk rekahan. Diamkan beberapa menit sebelum digoreng.

– Terakhir dalam, Anda harus memanaskan minyak goreng dan gunakan api sedang untuk menggoreng onde-onde hingga merekah dan matang.

Tips agar wijen yang ada pada onde-onde tidak rontok adalah dengan mendiamkannya beberapa saat di dalam lemari es ataupun dapat juga hanya dengan mendiamkan pada suhu ruang.

Simpan hasil gorengan pada plastik kedap udara agar kerenyahannya selalu terjaga. Semoga resep onde-onde ketawa menambah tawa sekeluarga di hari raya. Cukup mudah bukan membuat resep kue kering lebaran dan gambarnya diatas?

Rimg class="aligncenter wp-image-498 size-full" src="https://resepmakanan.id/wp-content/uploads/2017/11/kue-kacang.jpg" alt="kue kacang" width="631" height="415" srcset="https://resepmakanan.id/wp-content/uploads/2017/11/kue-kacang.jpg 631w, https://resepmakanan.id/wp-content/uploads/2017/11/kue-kacang-300x197.jpg 300w" sizes="(max-width: 631px) 100vw, 631px" />

Bulat bulat kecil, memiliki rasa manis dengan kacang didalam lapisan tepungnya, itulah yang dinamakan kue kacang telur. Dengan bahan yang sederhana, resep ini sangat mudah untuk dipraktekkan.

Kacang telur sebagai camilan ringan banyak digandrungi disegala usia, selain rasanya yang enak juga sangat cocok untuk mengisi toples lebaran Anda. Resep dibawah merupakan resep kacang telur manis, empuk dan tentunya istimewa tidak semua mengetahuinya. Berikut bahan yang dibutuhkan dan cara membuatnya.

Bahan bahan yang diperlukan: – Kacang tanah setengah setengah kg. – Terigu setengah kg – Telur 4 butir – Gula 5 sdm – Tepung kanji 1 sdm – Baking powder secukupnya

– Minyak goreng secukupnya

Cara membuat resep kue lebaran kacang telur: – Pertama, kocok lepas telur dan gula hingga berbuih, masukkan kacang tanah kedalam kocokan telur dan gula tersebut. Aduk rata, kemudian tiriskan. – Lalu, ayak tepung terigu dan kanji serta tambahkan sedikit baking powder. Masukkan kacang berbalut telur yang telah ditiriskan sebelumnya kedalam campuran tepung. Aduk merata hingga semua telur terlapisi oleh tepung kemudian ayak. Diamkan beberapa saat, untuk hasil maksimal masukkan sebentar kedalam lemari es.

– Terakhir, goreng kedalam minyak yang panas, tiriskan.

Jika Anda menginginkan lapisan yang lebih tebal, ulangi sekali lagi dengan memasukkan kacang yang telah dilapisi tepung kedalam kocokan telur dan gula. Penambahan gula disarankan jangan terlalu banyak, gula yang terlalu banyak akan mempengaruhi kacang telur saat digoreng serta menghasilkan warna yang kurang cantik.

Aduk secara konstan saat menggoreng kacang, jangan gunakan api yang terlalu besar, ya. Bagaimana, apakah kacang telur masuk kedalam waiting list resep kue kering lebaran dan gambarnya Anda?

Rimg class="aligncenter size-medium" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiErLlB9Mc-47Rf38NlGWvxkXA07oJi2Jd5APDIaQwOxi2LvuwUnI1A_F0zfo34qHRAxSBQsOkvdRFyGOIYs4KUxlDYOy35fA1P2R1OUqbDMGv04I7qEZcHyWYNkHSUxZIqCRrGLnEXj3qZ/s1600/P_20150622_200344_LL.jpg" alt="kue kurma" width="1600" height="900" />

Salah satu variasi dari olahan kue lebaran berbahan dasar coklat adalah kurma coklat. Mungkin Anda pernah melihat kurma coklat, apalagi menjelang lebaran banyak dijumpai di toko dengan kemasan toples yang menarik.

Kurma yang memiliki nama latin phoenix dactylifera digunakan sebagai deterjen (memiliki daya pembersih) karena kandungan tannin yang tinggi pada buahnya. Bisa dibayangkan bagaimana melelehnya coklat dipadukan dengan kurma dan kacang mete pasti tercipta hidangan lebaran yang luar biasa nikmat.

Kurma coklat dapat dinikmati sambil minum teh, coklat dalam lapisan luar kurma mampu menambah kenikmatan dan sebagai moodbooster bagi penikmatnya. Tidak perlu berlama-lama langsung saja simak resep kurma coklat berikut.

Bahan yang diperlukan: – dark chocolate 150 gram – White chocolate 50 gram – Kacang mete 50 gram – Buah kurma 30 biji – Pewarna makanan ungu dan kuning secukupnya – Topping lain sesuai selera

– serta Alat yang dibutuhkan adalah alat pemanggang, panci tim, mangkok dan sendok.

Cara membuat resep kue lebaran kurma coklat: – Pertama, pangganglah kacang mete hingga matang yang ditandai dengan berubah warna keemasan. Bisa juga dengan disangrai menggunakan wajan dari tanah liat dan sisihkan. – Selanjutnya, buang biji pada buah kurma dengan cara mengiris satu sisi buah kurma dan biarkan sisi yang lain, lakukan dengan hari-hati. Usahakan bentuk kurma kembali utuh seperti semula (hanya diambil bijinya) – Berikutnya, isikan kacang mete pada buah kurma untuk menggantikan biji kurma yang telah dibuang tadi, letakkan tepat ditengah buah kurma.

– Terakhir yang harus dilakukan, lelehkan dark cokelat dengan cara mengiris batangan cokelat ukuran 1cm x 1 cm kemudian letakkan pada panci tim yang telah mengambang pada panci berukuran lebih besar berisi air panas. Setelah cokelat meleleh, segera masukkan kurma yang berisi kacang mete, ratakan sampai seluruh permukaan kurma tertutupi oleh lelehan cokelat, angkat kurma dan beri jarak antara satu kurma dengan kurma yang lain.

Secara umum, kurma cokelat telah siap untuk dikonsumsi. Akan tetapi, untuk menambah tampilan kurma cokletat, dalam resep kue kering lebaran dan gambarnya ini Anda bisa menambahkan topping cantik diatasnya.

Caranya adalah dengan melelehkan white cokelat, kemudian memberikan warna masing masing ungu, kuning, dan putih.

Tuangkan dengan bentuk memanjang pada kurma cokelat. Atau Anda bisa pula menambahkan corn flake diatas kurma coklat langsung setelah kurma terlapisi cokelat agar topping menempel sempurna. Yuk, praktekkan !

Rimg class="aligncenter size-medium" src="https://resources.matcha-jp.com/archive_files/id/2016/07/DSC01610.jpg" alt="Resep Kue Lebaran kue ikan" width="960" height="638" />

Bosan dengan kue lebaran yang manis-manis? Nah, resep yang satu ini tergolong unik karena menjadikan ikan sebagai bahan utama. Selain enak dengan rasa gurihnya, kue kering ikan juga mengandung nilai gizi yang tinggi.

Kue kering ikan merupakan salah satu jenis olahan fish jelly product, dan dapat dicetak menggunakan alat pencetak. Cukup dengan digoreng, produk ini siap menemani hari raya Anda dengan ceria. Berikut adalah resep kue kering lebaran dan gambarnya kue kering ikan dan cara membuatnya.

Bahan yang diperlukan: – lumatan daging ikan sebanyak 320 gr – Tepung kanji 300 gr – Tepung terigu 500gr – Blue band 26 gr – Telur ayam 270 gr – Penyedap rasa 4 gr – Garam 7 gr

– Jangan lupa menyediakan alat pencetak, food processor,dan baskom plastik.

Cara membuat resep kue lebaran kue ikan: – Pertama, daging ikan yang telah dipotong dilumatkan kedalam food processor lalu tambahkan garam sambil terus diaduk hingga terbentuk adonan yang lengket, – Selajutnya, tambahkan adonan tersebut dengan bumbu-bumbu sambil diulen hingga adonan terasa kalis.

– Berikutnya, cetak adonan dengan pencetak makaroni dan goreng sampai tercelup semua ke dalam minyak hinga berwarna kuning keemasan. Angkat, kemudian tiriskan hingga kadar minyak benar-benar berkurang. Kemas kedalam kantong plastik yang kedap udara.

Kue kering ikan tergolong camilan baru dalam perayaan hari raya. Rasanya yang gurih dan bergizi tinggi dapat menarik perhatian tamu Anda. Untuk menambah rasa dan daya tarik, Anda bisa menambahkan serbuk bumbu aneka rasa pada hasil gorengan Anda. Tak sulit bukan membuat resep kue kering lebaran dan gambarnya yang satu ini?

Rue yang memiliki rasa gurih ini banyak dicari oleh ibu-ibu yang bosan dengan camilan lebaran dengan rasa manis. Bagi penderita diabetes yang menghindari konsumsi gula, fish stick yang memiliki rasa gurih ini menjadi alternatif camilan yang bisa dinikmati segala kalangan, bahkan penderita diabetes sekalipun.

Kandungan protein yang tinggi pada ikan dapat menjadi salah satu sumber protein bagi keluarga. Hari raya lebaran menjadi lebih semarak dengan hidangan spesial dengan bahan dasar ikan, disamping olahan berbahan dasar lain.

Jenis-jenis ikan dapat diperoleh dengan mudah di pasar dengan harga yang terjangkau. Semua jenis ikan dapat dibuat fissh stick. Jenis snack ini mempunyai rasa yang gurih dan renyah sehingga banyak disukai oleh orang dewasa maupun anak-anak.

Apakah Anda penasaran bagaimana membuat resep kue kering lebaran dan gambarnya ini? Berikut adalah bahan serta cara membuatnya.

Bahan yang diperlukan adalah – Daging ikan apa saja 100 gr – Tepung terigu 1000 gr – Tepung tapioka 250 gr – Bawang putih 10-15 siung (tergantung ukuran) – Garam 1 sdm – Daun jeruk purut 8 lbr – Daun seledri secukupnya – Telur 1-2 butir – Baking powder ½ sdt – serta Penyedap rasa 1 bungkus kecil

– alat alat yang digunakan adalah pisau, ulekan, wajan, food processor, serok, telenan, baskom, kompor, suthil, giling adonan molen.

Cara membuat resep kue lebaran snack ikan: – Setelah bahan dan alat tersedia, filet ikan, kemudian kerok isinya menggunakan sendok. Jangan lupa buang duri atau kotoran yang terbawa. Kemudian filet daging ikan tersebut dimasukan ke dalam food processor untuk digiling, sisihkan. – Kemudian, haluskan bawang putih dan garam. Untuk menambahkan aroma gurih, iris tipis daun jeruk purut dan daun seledri. – Lalu, campurkan tepung terigu dengan telur, baking soda, bumbu halus dan irisan daun jeruk purut dan daun seledri serta tambahkan sedikit air putih (kurang lebih ½ gelas), remas remas adonan sampai kalis dan bisa dicetak. Apabila adonan terlalu lengket lumuri dengan tepung tapioka sedikit demi sedikit. – Berikutnya, tipiskan adonan sampai membentuk lembaran-lembaran dengan menggunakan alat penggiling adonan molen. Potng kecil kecil lembaran tadi berbentuk stick. Untuk menghindari lengket taburi dengan tepung tapioka pada lembaran stick tersebut.

– Terakhir, Anda dapat menggoreng sampai matang dengan api sedang. Letakkan pada plastik yang kedap udara agar awet renyah.

Untuk menghindari adonan yang retak dan tidak halus (bergerigil) saat digiling, disarankan dalam proses penggilingan adonan dilakukan bertahap dimulai dari menggiling adonan dengan ketebalan maksimal (biasanya pada tingkat 1) hingga bertahap sampai ketebalan yang di inginkan.

Gunakan minyak yang banyak agar stick tercelup kedalam minyak seutuhnya. Dengan ketelatenan, fish stick ikan akan menjadi olahan menarik yang mengisi toples ruang tamu anda. Bersiaplah Anda jika suatu saat tetangga akan bertanya resep kue kering lebaran dan gambarnya fish stick buatan Anda.

Ulasan diatas merupakan beberapa resep kue kering lebaran dan gambarnya tanpa oven yang dapat Anda buat dirumah. Meskipun tanpa oven dan mixer, Anda tetap mampu menghidangkan olahan sehat dan nikmat untuk mengisi toples-toples ruang tamu Anda.

Dengan membuat sendiri kue lebaran, maka beberapa keuntungan akan Anda dapatkan diantaranya adalah terjaminnya kualitas barang yang di pakai dalam pembuatan kue lebaran mulai dari terigu yang terjamin kualitasnya, gula asli, pewarna makanan dan aman tanpa pengawet.

Keuntungan kedua adalah keuntungan dari segi ekonomi. Dengan membuat sendiri kue lebaran maka Anda telah menghemat pengeluaran untuk membeli kue lebaran.

Gallery Resep Kue Kering Goreng Lebaran

Aneka Resep Kue Kering Goreng Yang Wajib Ada Saat Lebaran

Aneka Kue Kering Goreng Youtube

Resep Kue Kering Lebaran Pastel Mini Isi Abon Renyah Dan

Resep Kue Lebaran Gula Kacang Tanpa Oven Lifestyle Fimela Com

51 Resep Kue Kering Lebaran Bacaresepdulu

Resep Kue Kering Gurih Pedas Enak Buat Cemilan Dirumah

Resep Kue Kering Isi Bawang Goreng Tabur Yang Praktis

24 Resep Kue Kering Lebaran Modern Dan Tradisional Enak

Resep Dan Cara Membuat Kue Kuping Gajah Goreng Enak Dan Renyah

Resep Kue Kering Goreng Fajar Sidiq Yunanda

4 Resep Cara Membuat Kue Kering Sendiri Di Rumah Yang Mudah

Selain Kue Kering Aneka Camilan Gurih Ini Wajib Ada Saat

Resep Kue Lebaran Kulit Pangsit Goreng Krispi Praktis

Resep Kue Kering Bawang Goreng W Nissin Crispy Cracker Oleh

6 Resep Kue Kering Lebaran Klasik Serba Keju Yang Enak

Bosan Makan Kue Kering Yuk Coba 5 Resep Camilan Khas

4 Resep Kue Goreng Lebaran Yang Manis Dan Gurih

Resep Cara Membuat Kue Garpu Keju

Kue Kering Garpu Citarasa Asin Dan Gurih Tribun Pontianak

5 Aneka Kue Goreng Praktis Berbahan Tepung Modalnya Nggak


Komentar

Postingan Lebih Baru Postingan Lama