News Update
Loading...

Resep Sayur Ketupat Labu Siam



Videos Matching Resep Praktis Cara Membuat Sambal Goreng

Resep dan Cara Membuat Sayur Labu Siam Untuk Lontong atau Ketupat Lebaran yang Gurih dan Enak

Selain opor ayam, lontong atau ketupat lebaran pun akan sangat cocok jika dilengkapi dengan sayur labu siam.

Nah, mengingat sebenatar lagi kita akan menyambut hari raya lebaran, maka anda bisa membuat sayur labu siam ini di rumah dengan mudah. Rasanya yang enak dan gurih akan memanjakan lidah anda, oleh sebab itu anda harus siap-siap dibuat ketagihan.

Namun selain sebagai sayur pelengkap lontong atau ketupat, sayur labu siam ini pun cocok dijadikan sebagai menu santap siang atau malam bersama keluarga. Nah, apabila anda penasaran apa saja resep dan bagaimana cara membat sayur labu siam ini, maka anda bisa langsung simak di bawah ini.

Nama Resep

Resep dan Cara Membuat Sayur Labu Siam Untuk Lontong atau Ketupat Lebaran yang Gurih dan Enak

Waktu Memasak

Persiapan:

Memasak:

Total:

Jumlah Porsi

7 Porsi

Bahan dan Bumbu Untuk Membuat Sayur Labu Siam Untuk Lontong atau Ketupat Lebaran yang Gurih dan Enak

Bahan Utama Sayur Labu Siam Untuk Lontong atau Ketupat Lebaran

  • 250 gram labu siam
  • 100 gram tempe
  • 50 gram daging sapi
  • 4 buah cabai merah keriting
  • 300 ml santan encer
  • 500 ml air
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu Sayur Labu Siam Untuk Lontong atau Ketupat Lebaran

  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 1 ruas lengkuas
  • 2 ruas kunyit
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Lada bubuk secukupnya
  • 1 1/2 asam kandis
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang sereh
  • 1/2 sendok teh ketumbar

Cara Membuat/Memasak Sayur Labu Siam Untuk Lontong atau Ketupat Lebaran yang Gurih dan Enak

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Sebelum Diolah

  1. Pertama-tama, anda bisa mengupas terlebih dahulu labu siam yang telah disiapkan. Lalu buang getah labu siam tersebut. Potong labu siam tersebut membentuk dadu, atau sesuai dengan selera anda. Cuci sampai bersih dan tirsikan.
  2. Setelah itu, iris asal bawang merah, bawang putih, kunyit, lengkuas dan 3 buah cabai merah keriting. Lalu setelah itu masukan pada blender dengan ditambahkan sedikit minyak dan air. Haluskan bumbu-bumbu tersebut hingga benar-benar halus.
  3. Potong daging yang telah disiapkan membentuk dadu.
  4. Potong tempe membentuk dadu, atau anda bisa memotongnya disesuaikan dengan bentuk labu siam yang anda potong.
  5. Iris serong 1 buah cabai merah kerting yang tersisa, lalu geprek sereh.

Cara Membuat/Memasak Sayur Labu Siam Untuk Lontong atau Ketupat Lebaran yang Gurih dan Enak

  1. Sekarang anda masuk pada tahap memasak, dimana dalam tahap memasak ini cara yang harus anda lakukan pertama kali yaitu simpan wajan di atas kompor. Lalu masukan minyak goreng secukupnya, biarkan hingga minyak tersebut panas. Apabila telah panas, anda bisa langsung masukan bumbu yang telah dihaluskan ke dalamnya. Aduk sampai merata.
  2. Masukan sereh, daun salam dan asam kandis ke dalam tumisan bumbu. Aduk semuanya sampai merata.3. Selanjutnya, masukan daging yang telah dipotong-potong. Aduk kembali sampai merata, lalu masak hingga bumbu dan daging benar-benar matang.
  3. Masukan cabai merah ke dalam tumisan. Aduk dan masak hingga cabai menjadi layu.
  4. Setelah itu, masukan tempe dan labu siam. Aduk sampai merata.
  5. Tambahkan 500 ml air, aduk kembali sampai merata. Tambahkan garam dan gula pasir secukupnya, aduk hingga garam dan gula larut. Lalu masak hingga labu siam menjadi lunak atau matang.
  6. Apabila telah lunak atau matang, anda bisa tambahkan santan yang telah disiapkan. Aduk-aduk sampai merata. Masak kembali kurang lebih 5 sampai 7 menit. Jika sudah matang anda bisa langsung angkat dan sajikan.

Sayur labu siam ini bisa anda santap dalam keadaan hangat dan pastinya sebagai sayur pelengkap lontong atau ketupat. Namun selain itu, anda pun bisa menyantapnya bersama nasi putih hangat. Apabila anda pecinta pedas, maka anda bisa menambahkan cabai sesuai selera anda.

Itulah resep dan cara membuat sayur labu siam untuk lontong atau ketupat lebaran. Sebagai gambaran, anda bisa simak tutorialnya pada vieo di bawah ini.

Selamat mencoba dan jangan lupa bagikan resep ini kepada orang di sekeliling anda.

Berawal dari kebiasaan hobi kegiatan memasak, penulis mencoba untuk membagikan berbagai resep masakan di media sosial. Hingga kini, penulis aktif membagikan berbagai resep masakan, cemilan disertai cooking tutorial yang telah dimuat di beberapa website.

Gallery Resep Sayur Ketupat Labu Siam

Lebaran Tak Lengkap Rasanya Tanpa Kehadiran Sayur Labu Siam

Resep Sayur Godog Tabloidbintang Com

Sayur Labu Siam Tempe Kacang Panjang Masakan Sehari Hari Banyuwangi 2018

Sayur Lodeh Kacang Panjang Labu Siam

Lontong Cap Go Meh Wikipedia

Resep Ketupat Sayur Enak Dan Cara Sederhana Membuat

Dapur Kecil Ketupat Lontong Sayur With Love

Lontong Sayur

Cara Membuat Ketupat Sayur Khas Lebaran Resep Hari Ini

Sayur Ketupat Labu Siem Dapur Keju Prochiz

Resep Sayur Ketupat Labu Siam Tanpa Santan Oleh Henny

Sayur Lodeh Labu Siam Tempe Gurih Dan Nikmat

Resep Lezat Sayur Labu Siam Untuk Lebaran

5 Resep Lontong Sayur Enak Mudah Cara Membuatnya

Resep Ketupat Sayur Labu Siam Kacang Panjang Oleh Riska

Lontong Sayur Labu Siam Enak

Lontong Medan Yang Menggoda Bisa Menjadi Pengganti Opor Ayam

Ini Dia Resep Lontong Sayur Jawa Yang Nikmat Dan Maknyus Banget

Resep Sayur Ketupat Latest Version Apk Androidappsapk Co

Senangnya Kalau Lebaran Nanti Kita Bisa Buat Ketupat Sayur

Sayur Labu Siam Catatan Cuci Piring

Resep Lontong Sayur Labu Siam Yang Enak Dan Juga Praktis

Resep Sayur Labu Siam Santan Khas Lebaran

Sayur Santan Labu Siam Untuk Lontong Sayur By Lilik Indrayani

Resep Cara Membuat Sayur Labu Siam Keeprecipes Your

Gulai Labu Siam Untuk Lontong Sayur Ketupat

2 Ketupat Sayur Khas Lebaran Sayur Labu Siam Betawi Dan Jawa

Resep Ketupat Sayur Labu Siam Pedas

Sayur Godog Labu Siam Dapur Ngebut


Komentar

Postingan Lebih Baru Postingan Lama